Kamis, 11 Maret 2010

Apapun akan jadi ada manfaatnya, asal kita bisa mencermati segi kelebihan dan kelemahannya.

Saat ini, banyak sekali orang mengeluh karena hidup semakin sulit,harga barang barang melonjak naik, biaya pendidikan semakin mahal,tidak adanya penghasilan, kurangnya lapangan pekerjaan ,dan sebagainya.Akhirnya...,kita hanya bisa menyesali nasib, menyalahkan orang lain...dan akhirnya hanya diam terpaku dengan keadaan ini tanpa tau harus berbuat apa.
jangan kuatir teman, lihatlah sekeliling kita. banyak sekali peluang untuk kita menciptakan lapangan pekerjaan baru, menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi kita bahkan bagi orang lain, atau bahkan bisa menyulap kita menjadi seorang usahawan yang berhati baik dan berkantong tebal.Amiiiin.....
Saya bersama teman teman, saat ini sedang mencoba mengelola sampah produksi rumah tangga menjadi sesuatu yang berguna dengan cara mencoba merubah kebiasaan masyarakat dalam memperlakukan sampah dirumah mereka.Menyediakan tiga kantong plastik untuk tempat sampah ditiap rumah untuk di isi dengan sampah organik,sampah anorganik dan sampah beracun atau sampah residu yang benar benar tidak bisa hancur.Sampah organik kita olah menjadi pupuk kompos baik berupa briket, pupuk cair ataupun dalam kemasan remah dalam plastik.Sampah anorganik kita rekayasa menjadi sesuatu kerajinan tangan ataupun sebuah souvenir yang nantinya bisa kita jual sebagai cendera mata yang indah, sedangkan lapak ataupun residu yang benar benar tidak bisa kita manfaatkan akan kita kirim ke tempat pembuangan akhir. Dengan begitu, kita punya lapangan pekerjaan baru, penghasilan tambahan dan selain itu...,lingkungan akan menjadi lebih bersih dari tumpukan sampah. Bayangkan teman....,jika semua orang punya kesadaran untuk memaksimalkan perlakuan kita pada sampah(sesuatu yang selalu kita ributkan keberadaanya karena mengganggu) oh....alangkah indahnya dunia....,setidaknya disekitar tempat tinggal kita...masalah perekonomian dan masalah kebersihan lingkungan akan sedikit mendapatkan jalan keluar bukan?Good Idea teman...
Saat ini, saya juga sedang mengadakan penelitian mengenai Budidaya kelinci.Bayangkan jika kelinci yang kita pelihara bisa gemuk,sehat,pesat pertumbuhannya, dan feses yang keluar bisa langsung dipakai sebagai pupuk siap pakai tanpa menimbulkan bau yang kurang sedap. Asyik bukan....bisa pelihara kelinci di lorong sebelah ruang makan tanpa harus takut terkontaminasi bau dan limbahnya....?
Begitulah teman...,hal hal yang sedang saya lakukan saat ini.mengasyikan, menyenangkan...dan semoga bisa menjadi tambahan dalam mengejar nilai ibadah...., Semoga bermanfaat untuk teman teman ya ? next time...,akan saya ceritakan lagi hasil penelitian saya .....terimakasih.....,nice to meet you......